Breaking News

Praja IPDN Bantu Pemulihan Layanan Publik di Aceh Tamiang Pasca-Bencana

FOTO | HUMAS IPDN

PELITA ACEH.com | Senin, 5 Januari 2026 —Praja Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) akan terus bekerja keras membantu memulihkan layanan publik di Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Aceh Tamiang. Peran para praja tersebut penting untuk mendorong pemulihan yang lebih cepat.

Indikator keberhasilan pemulihan daerah terdampak bencana diukur dari tiga aspek, yakni berjalannya fungsi pemerintahan secara normal, terkoneksinya sarana publik, serta kembalinya aktivitas perekonomian masyarakat. Dalam konteks ini, saya mengapresiasi kiprah Kementerian Kesehatan (Kemenkes) dan Kementerian Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) yang telah melakukan berbagai upaya untuk membantu pemulihan di daerah terdampak bencana.


Foto: IPDN

Senada dengan itu, saya juga mengapresiasi langkah cepat Kementerian UMKM dalam mendampingi pelaku usaha terdampak bencana. Melalui pendampingan intensif, aktivitas pasar, warung, toko, hingga restoran di sejumlah daerah mulai kembali berjalan.


Keberadaan para praja di Aceh Tamiang bertujuan membantu pemulihan layanan publik sekaligus memberikan dukungan moril bagi jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda). Kemendagri akan mendukung pemulihan pascabencana bersama pemerintah daerah (Pemda) setempat.


Apabila proses pemulihan berlangsung cepat, tidak menutup kemungkinan para praja akan ditugaskan ke daerah lain yang juga terdampak bencana, seperti Aceh Utara, Aceh Timur, hingga Gayo Lues. Hal ini merupakan komitmen Kemendagri bersama seluruh pihak dalam mendukung pemulihan pascabencana.

 


Type and hit Enter to search

Close